Resep Es Pisang Ijo | Resep Mutiara Resep Es Pisang Ijo | Resep Mutiara

Resep Es Pisang Ijo

Resep Es Pisang Ijo, Es pisang ijo adalah salah satu jenis minuman yang cukup digemari banyak orang. Es pisang ijo terbuat dari pisang yang diselimuti adonan hijau kemudian disiram dengan saus. Pisang sebagai bahan utamanya kaya akan berbagai kandungan gizi seperti air, protein, gula, lemak dan minyak, dan juga serat selulosa. Pisang juga mengandung, pati dan asam tanin, vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin D, besi, fosfor, magnesium, seng, kalium dan juga sodium. Bagi kesehatan sendiri pisang bermanfaat sebagai obat hipertensi, meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah penyakit jantung, mengatasi anemia dan masih banyak lagi manfaat dari buah pisang bagi kesehatan. Kali ini Resep Mutiara akan membagikan resep es pisang ijo, jika anda sudah penasaran berikut adalah langkah-langkah pembuatannya :


Es Pisang Ijo



Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  • 6 buah pisang raja matang
  • 150 gram tepung beras
  • 80 gram gula pasir
  • 10 lembar daun pandan
  • 10 lembar daun suji
  • 5 gram tepung terigu
  • 200 ml santan
  • 50 gram tepung sagu
  • Sirup cocpandan secukupnya
  • Es serut secukupnya
  • Garam secukupnya

Bahan untuk saus es pisang ijo :
  • 1 lembar daun pandan ikat simpul
  • 50 gram tepung terigu
  • 75 gram gula pasir
  • 650 ml santan
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat saus es pisang ijo :
  • Campurkan tepung terigu, daun pandan, santan, gula pasir dan juga garam.
  • Masak saus hingga matang kemudian biarkan hingga dingin.

Cara membuat es pisang ijo :
  • Pertama-tama kukus pisang raja hingga matang kemudian sisihkan.
  • Haluskan daun pandan, daun suji dan juga air dengan blender. Jika sudah halus, saring dan ambil airnya saja.
  • Selanjutnya campurkan tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, gula pasir, santan, dan juga air sari daun pandan dan daun suji yang telah disaring tadi. Aduk dan uleni terus adonan hingga tercampur rata.
  • Setelah itu, pipihkan adonan dan letakkan pisang raja diatasnya. Bungkus pisang raja dengan menggunakan adonan tepung hingga menyerupai lontong.
  • Kukus kembali pisang raja yang sudah dibungkus adonan tepung sampai matang dan berwarna hijau tua.
  • Jika semua sudah matang saatnya untuk penyajian. Ambil wadah seperti gelas atau mangkok untuk menyajikannya.
  • Potong-potong pisang ijo kemudian siram dengan saus. Tambahkan es serut diatasnya dan siram dengan sirup cocopandan. Es pisang ijo siap dinikmati.

Diatas adalah resep es pisang ijo yang bisa anda coba sendiri dirumah. Anda bisa mencoba berbagai resep menarik lainnya hanya di resepmutiara.com. Coba juga resep tempe mendoan crispy yang sangat simple pembuatannya. Happy Cooking! Silahkan like dan share jika artikel ini bermanfaat.
Title : Resep Es Pisang Ijo
Description : Resep Es Pisang Ijo, Es pisang ijo adalah salah satu jenis minuman yang cukup digemari banyak orang. Es pisang ijo terbuat dari pisang yang ...

0 Response to "Resep Es Pisang Ijo"

Post a Comment